Om Swastyastu Blog ini bisa dibuka di Twitter,Facebook,Youtube,Google+ dan lain sebagainya,... PURA RANGET: Pura Narmada sejarah Hindu di tengah Lombok”

Rabu, 29 Juli 2015

Pura Narmada sejarah Hindu di tengah Lombok”












Pura Narmada bisa dijadikan sebagai akulturasi budaya hindu di Lombok. Di bangun oleh raja keturunan hindu Bali, sebagai tempat peristirahatan keluarga kerjaan.
Tentu bukan hal sederhana mengapa lokasinya ada di Lombok, sementara pusat kekusaannya berada di Bali..
Narmada menjadi tempat yang sangat spesial tentunya bagi sang penguasa kerajaan di Bali masa itu.
Pura Agung Narmada dibangun sebagai replika keindahan dan keaguangan gunung rinjani.. Taman taman berundak dan danau danu kecil di dalam kompleks Pura Agung Narmada menjadi perlambang untuk gunung rinjani dengan segala keelokannya.
Hal ini juga berkaitan dengan upacara keagamaan yang dilakukan sang Raja satu kali dalam setahun di puncak rinjani sana.
Sebuah penggambaran yang luarbiasa bagi seorang Raja penguasa Bali saat itu, dan saat ini meninggalkan decak kekaguman akan hasil karya nan indah menawan jika sempat mampir ke Pura Agung Narmada.
Namun tentu saja kelemahan kita sebagai bangsa, sangat lemah dalam menjaga kelestarian budaya penggalan masa lalu.. Taman yang kurang terawat serta sudut sudut taman yang di biarkan seperti apa adanya dengan ilalang ilalang yang meninggi. Tampaknya kita memang harus banyak belajar dari negara tetangga untuk memoles hal yang biasa menjadi luar biasa..

Tidak ada komentar:

Posting Komentar